Sikapi Permintaan Renovasi Aula Kantor Distrik Masni, Waket DPRD Manokwari: Kami Akan Sampaikan ke Bupati

0
Anggota DPRD Kabupaten Manokwari, Norman Tambunan mendatangi aula kantor Distrik Masni yang rusak,Selasa. (Foto: Ist)
MASNI,KLIKPAPUA.com—Anggota DPRD Kabupaten Manokwari, Norman Tambunan mendatangi aula kantor Distrik Masni yang rusak,Selasa.
Kunjungan tersebut dilaksanakan usai melepas peserta gerak jalan di Kampung Sumber Boga, SP 6, Distrik Masni.
Kepala Distrik Masni, Yustus Isba menjelaskan, keadaan aula yang sudah tidak layak. Aula tersebut sering digunakan untuk berkumpul dan pelaksanaan kegiatan masyarakat, di antaranya pertemuan-pertemuan penting seperti reses anggota dewan dan lain sebagainya,” katanya.
Yustus mengaku pernah menyampaikan usulan kepada anggota dewan saat reses, namun hingga kini belum ada solusi. “Untuk itu kami mohon kiranya Bapak Wakil Ketua DPRD dapat mengusulkan renovasi aula ini,” harap dia.
Menyikapi hal tersebut, Norman Tambunan menjelaskan, akan berupaya menyampaiakan keluhan tersebut kepada Bupati Manokwari, agar mendapatkan prioritas.
“Nanti kami akan coba sampaikan ke Bapak Bupati, agar bisa dicarikan solusi terbaik. Karena sarana prasarana pelayanan itu sangat penting, jika pelayanan di tingkat distrik baik diharapkan tingkat kepuasan masyarakat terhadap pemerintah juga meningkat, kita upayakan secepatnya,” katanya.
Norman juga menyampaikan sudah berkoordinasi dengan Kabag Pemerintahan, informasinya untuk Distrik Masni sudah masuk perencanaan pembangunan pemerintah daerah. “Kantor Distrik Masni direncanakan akan dibangun dua lantai, semoga bisa segera terealisasi,” harapnya.
Selain aula, bangunan rumah dinas Sekretaris Distrik juga terlihat sudah tidak layak huni, bangunan ini tergolong bangunan lama dan belum mendapatkan renovasi. (rls)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.