MANOKWARI,KLIKPAPUA.com– Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-31, Alumni Akabri tahun 90 dari TNI Angkatan Darat, Laut, Udara dan Kepolisian melaksanakan kegiatan bakti sosial dan vaksinasi di Kampung Kenari Tinggi, Manokwari, Selasa (24/8/2021).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pangdam XVIII Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han) didampingi Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Dr Tornagogo Sihombing yang sama-sama merupakan salah alumni Akabri 90. “Kebetulan saya di sini Pangdam XVIII/Kasuari, Kapolda Papua Barat, Kepala BNN, dan Wakabinda Papua Barat kami satu angkatan. Kita disini sedikit berbagi kepada masyarakat dan mohon doanya untuk angkatan 90 Akabri sukses melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan Negara,” ujar Pangdam.
Acara yang bertajuk 31 tahun pengabdian TNI-Polri Akabri 90 tersebut mengusung tema “Berbakti untuk Negeri, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh” tersebut merupakan rangkaian dari pelaksanaan peringatan pengabdian TNI-Polri Akabri Angkatan 90 ke 31 tahun yang jatuh pada tanggal 26 Agustus 2021 nanti.
Selain memperingati pengabdian Akabri Angkatan 90, Ia menyampaikan kegiatan ini juga sekaligus sebagai bentuk kepedulian kepada warga ditengah situasi pandemi COVID-19 saat ini. Kegiatan diisi dengan penyerahan bantuan berupa bingkisan sembako kepada masyarakat yang terdampak COVID-19. “Kegiatan ini juga sekaligus bentuk kehadiran TNI-Polri ditengah-tengah kehidupan masyarakat apalagi ditengah situasi saat ini,” tambah Pangdam.
Pembagian paket sembako dilaksanakan melalui kegiatan gowes sepeda bersama dimulai dari kantor Satpolair Polres Manokwari menuju Pantai Aipiri dan diakhiri dengan acara ramah tamah. Turut hadir para Pejabat Utama (PJU) Kodam XVIII Kasuari, Polda Papua Barat, dan beberapa pengusaha di Manokwari. (rls/kp1)