KAIMANA,KLIKPAPUA.com–Dinas Kesehatan Kabupaten Kaimana melalui Bidang Pelayanan Kesehatan melakukan kegiatan operasi mata katarak dan pemeriksaan mata gratis bagi masyarakat Kaimana.
Pelayanan berlangsung sejak Senin 19 September dan akan berakhir pada Sabtu 24 September 2022 bertempat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Kaimana, Jalan Batu Putih.
Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Primer dan Tradisional Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Kaimana, Sofyan Thauri, SKM menjelaskan, kegiatan ini merupakan program rutin Dinas Kesehatan yang dilakukan setiap tahun karena pertimbangan angka gangguan katarak pada masyarakat Kabupaten Kaimana cukup banyak.
