Bupati Kaimana Apresiasi Partisipasi Masyarakat di Karnaval HUT ke-79 RI

0
Antusiasme masyarakat di Kaimana mengikuti karnaval HUT ke-79 Kemerdekaan RI. (Foto: Laurens/klikpapua)

KAIMANA, KLIKPAPUA.com – Bupati Kaimana, Freddy Thie, memberikan apresiasi atas antusiasme masyarakat dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia melalui festival karnaval yang digelar di Utarum Air Tiba, Senin (19/08/2024).

Ribuan masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar hingga dewasa, turut serta dalam karnaval yang meriah ini.

Dalam sambutannya, Bupati Freddy Thie menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi aktif.

“Karnaval ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga merupakan bentuk ungkapan rasa cinta terhadap tanah air. Saya melihat semangat nasionalisme yang sangat tinggi di tengah masyarakat Kaimana,” ujar Bupati Freddy.

Karnaval yang menampilkan beragam budaya dan kreativitas masyarakat Kaimana ini menjadi daya tarik tersendiri. Peserta menampilkan berbagai kostum unik, tarian tradisional, dan kendaraan hias yang menarik perhatian penonton.

Bupati Freddy juga mengapresiasi kreativitas para peserta yang mampu menyuguhkan penampilan yang memukau.

“Karnaval ini membuktikan bahwa masyarakat Kaimana memiliki semangat kebersamaan yang tinggi. Saya berharap semangat ini dapat terus kita jaga dan kita tingkatkan untuk membangun Kaimana yang lebih baik ke depannya,” tambah Bupati Freddy.

Selain Bupati, hadir pula dalam acara tersebut Sekda Kaimana, Forkopimda, pimpinan OPD, dan tokoh masyarakat lainnya. Mereka semua turut menikmati kemeriahan karnaval dan memberikan dukungan kepada seluruh peserta. (lau)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.