KLIKPAPUA.COM, BINTUNI – Pengumuman hasil Ujian Nasional (UN) untuk tingkat SMK dilaksanakan serempak Senin (13/5). SMK N 1 Negeri Bintuni dinyatakan lulus 100 persen.
Dari pantauan, merayakan kelulusan, siswa- siswi SMK N 1 Bintuni melakukan aksi coret coret baju seragam putih abu- abu dan pawai.
Perwakilan sekolah SMK N 1 Bintuni, Sofyan Amarul Dahlan, mengatakan, hasil ujian SMK N 1 menununjukan 100 persen siswa yang mengikuti ujian lulus secara keseluruhan.
Dijelaskan dari 159 siswa yang terdaftar, sebanyak 156 yang mengikuti ujian. Sementara 3 orang lainnya tidak mengikuti ujian karena 1 siswa laki -laki meninggal dunia, 1 siswa laki – laki dan 1 siswa perempuan tidak mengikuti ujian sebab mengundurkan diri sebelum pelaksanaan ujian berlangsung. Namun alasan pengunduran diri tersebut enggan disampaikan oleh pihak sekolah. “Ya yang jelas saat ujian dua orang ini tidak mengikuti, kalau yang satu meninggal dunia,” katanya.
Menurut dia, sebelum pengumuman disampaikan Kepala SMK N 1 Bintuni, Lasman Napitupulu dalam arahannya kepada semua siswa, mengatakan hasil pengumuman ujian bukanlah akhir segalanya, melainkan ini adalah awal dari dimulainya kehidupan baru. Karena akan ada tahapan jenjang baru yakni menempuh pendidikan di jenjang yang lebih tinggi yakni perguruan tinggi.
Dalam pengumuman kelulusan tersebut, pihak Polres Teluk Bintuni juga sempat melakukan pengawalan di sekolah tersebut. Serta memberikan imbauan kepada siswa agar tidak melakukan pawai di jalan, guna menghindari kecelakaan lalu lintas. (at/bm)