Partai Nasdem Mansel Serahkan 500 Paket Sembako ke Masyarakat Terdampak Covid-19

0
Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Manokwari Selatan, Hengky Saiba menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga.
MANSEL,KLIKPAPUA.COM– DPD Partai Nasdem Kabupaten Manokwari Selatan membagikan 500 paket sembako untuk enam distrik, Jumat (17/4/2020). Penyaluran sembako diserahkan secara simbolis oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Manokwari Selatan, Hengky Saiba kepada warga Distrik Ransiki yang disaksikan para pengurus partai, anggota DPRD Fraksi Nasdem  di sekretariat Partai Nasdem, di Kampung Abreso.
Hengky Saiba, menuturkan, penyaluran bantuan dari Partai Nasdem, merupakan bantuan dari DPW Nasdem Papua Barat yang disalurkan lewat masing-masing DPD Nasdem. Paket sembako yang dibagikan berupa beras, minyak goreng, supermie, susu kaleng, teh, gula dan kopi.
Menurutnya, penyaluran sembako dari Partai Nasdem merupakan bentuk kepedulian partai Nasdem terhadap masyarakat Manokwari Selatan untuk membantu mencukupi kebutuhan masyarakat, khusus para janda, duda, yatim piatu dan masyarakat yang berpenghasilan rendah.
“Penyerahan bantuan oleh Partai Nasdem tidak ada unsur politik. Ini kita lakukan untuk saling bahu membahu dalam rangka membantu masyarakat yang terdampak, di tengah pandemi Covid -19,” tandasnya.
Selaku ketua, Hendgky Saiba mengucapkan terimakasih kepada DPW Partai Nasdem Papua Barat yang sudah peduli terhadap masyarakat  di Kabupaten Manokwari Selatan dengan mendistribusikan bantuan sembako ke daerah itu. “Semoga bantuan sembako yang disalurkan dapat membantu dan meringankan beban masyarakat,” harapnya.
Ditempat yang sama, Bendahara DPD Partai Nasdem, H.Syamsul Sami berharap perwakilan DPRD Nasdem dapat melakukan hal yang sama dengan membantu masyarakat Manokwari Selatan. (eap/bm)
Editor: BUSTAM


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.