Bupati Manokwari Serahkan Bantuan 20 Unit Laptop untuk MI Ibnu Khaldun di Kampung Makassar

0

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Bupati Kabupaten Manokwari Hermus Indou menyerahkan bantuan 20 unit Laptop kepada Madrasah Ibtidaiyah (MI) Ibnu Khaldun di Kampung Makassar, kelurahan Wosi, Distrik Manokwari Timur pada, Sabtu (22/10/2022).

Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Manokwari terharap pelayanan pendidikan di daerah ini.

“Dengan adanya bantuan 20 unit laptop ini, semoga dapat menunjang pelayanan pendidikan di Madrasah Ibtidaiyah Ibnu Khaldun,” kata Bupati Hermus.

Dikatakan Bupati, bantuan sarana pendidikan ini untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

“Sumber daya manusia tidak terlepas dari pendidikan, dan pendidikan yang berkualitas harus ada tenaga guru yang mumpuni,” tuturnya.

Faktor lain yang dapat menunjang kualitas pendidikan adalah tidak terlepas dari sarana dan prasarana yang mendukung.

Bantuan 20 unit laptop ini, menjadi komitmen pemerintah memberikan yang terbaik untuk masyarakat di Manokwari.

Bupati berpesan kepada pimpinan madrasah sekolah dan guru dapat menjaga dan merawat laptop yang diberikan pemerintah, agar dapat digunakan oleh pelajar generasi berikutnya. (dra)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.