BPS: Februari 2023, Papua Barat Deflasi 0,35 persen

0

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat mencatat, indeks harga konsumen (IHK) Papua Barat bulan Februari 2023 mengalami inflasi tahunan atau year on year (yoy) sebesar 4,88 persen dengan IHK 112,91.

“Tingkat inflasi bulanan Februari 2023 terhadap Januari 2023, terjadi deflasi 0,35 persen dan tingkat inflasi tahun kalender Februari 2023 terhadap Desember 2022 sebesar 0,40 persen,” kata kepala BPS Papua Barat, Maritje Patiwaellapia pada, Rabu (1/3/2023) dalam keterangan resminya.

Disebutkan, Kabupaten Manokwari terjadi inflasi yoy 6,83 persen dan secara bulanan atau (mtm) terjadi deflasi sebesar 0,73 persen. Sementara, Kota Sorong terjadi inflasi yoy sebesar 4,34 persen dan deflasi mtm sebesar 0,24 persen.

“Manokwari mengalami deflasi secara month to month sebesar 0,73 persen dengan IHK 117,25 dan inflasi yoy sebesar 6,83 persen. Begitu juga dengan Kota Sorong mengalami deflasi secara month to month sebesar 0,24 persen dengan IHK 111,75,” terangya.

“Dari 90 kota IHK, 63 kota mengalami inflasi dan 27 kota mengalami deflasi. Manokwari menduduki peringkat ke 87 dari 90 kota dan Kota Sorong menduduki peringkat 76,” lanjut Maritje.

Maritje merinci, Komoditas yang mendorong deflasi di Papua Barat diantaranya, untuk Manokwari didominasi oleh komoditas ikan yaitu ikan cakalang, ikan momar, ikan ekor kuning.

Sementara di Kota Sorong , Ikan ekor kuning dan ikan cakalang serta Tarif angkutan udara memberikan andil deflasi.

“Di bulan Februari beberapa komoditas ikan mengalami penurunan harga, baik di Manokwari maupun kota Sorong,” kata Maritje lagi. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.