Persiapan Kaimana Sambut KBMAP Sudah 75%

0
Arifin Sirfefa, Ketua Panitia Pelaksana KBMAP IV Kaimana.
KAIMANA,KLIKPAPUA.com—Persiapan menyambut Konferensi Besar Masyarakat Adat Papua (KBMAP) IV di Kaimana sudah mencapai 75%. Saat ini, berbagai fasilitas yang dibutuhkan untuk mendukung suksesnya kegiatan ini sudah dipersiapkan.
Selain tempat pelaksanaan konferensi yang dipusatkan di Gedung Olahraga, panitia juga telah membangun 21 unit stand pameran, serta menyiapkan tempat dan fasilitas untuk menampung para peserta.
Ketua Panitia Pelaksana KBMAP IV, Arifin Sirfefa, menyampaikan ini saat dikonfirmasi di Sekretariat Panitia KBMAP IV Jalan Utarom, Bantemi, 12 Oktober lalu.
Dijelaskan, disamping persiapan lokasi konferensi, tempat penginapan dan lainnya yang sudah mencapai 75%, panitia juga saat ini masih terus membangun komunikasi dengan tim kerja disetiap daerah untuk memastikan jumlah delegasi yang akan hadir.
“Persiapan KBMAP ini sudah 75%. Sekarang masih koordinasi terus dengan tim kerja di Jayapura dan lainnya untuk memastikan kehadiran delegasi sehingga kita juga bisa lakukan persiapan apabila ada penambahan,” ujar Arifin.
Ia juga menjelaskan, panitia telah menyiapkan beberapa sekolah sebagai lokasi penginapan para peserta KBMAP. Sementara untuk tamu-tamu selain peserta, baik tamu pejabat negara maupun pejabat dari daerah-daerah, akan diinapkan di sejumlah hotel.
Sedangkan untuk stand pameran lanjut Arifin, kemungkinan besar jumlahnya akan ditambah karena selain akan diisi delegasi dari beberapa wilayah adat dan 8 suku asli Kaimana, juga akan diisi oleh organisasi perempuan Kaimana serta mama-mama penjual pinang.
“Penginapan yang sudah kita siapkan itu di SD, SMP Yapis dan YPPK dan beberapa lainnya, yang akan terus kita disiapkan untuk disesuaikan dengan jumlah delegasi yang hadir. Stand pameran juga kemungkinan akan ditambah, selain 21 unit yang sudah dibangun di area stadion, kita akan dirikan juga disepanjang pantai Bantemi,” terang Kepala Dinas Kesehatan Kaimana ini. (iw)
 
 

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.