Kebutuhan Air Bersih Warga Kota Kaimana Segera Terjawab 

0
Bupati Kaimana, Freddy Thie, Sabtu (6/8/2022) meninjau kondisi sumber mata air di Kilo 14, Kilo 6 dan Kali Torabe.
KAIMANA,KLIKPAPUA.com–Untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga perkotaan, Bupati Kaimana, Freddy Thie meninjau kondisi sumber mata air di Kilo 14, Kilo 6 dan Kali Torabe, Sabtu (6/8/2022).
Turut mendampingi Bupati, Sekretaris Daerah Donald Wakum, Kepala Dinas PUPR (Plt) Viktor Klau, Asisten II (Plt) Deddy Ombaer, Kabag Humas (Plt) Erfin EBS Haryanto, serta Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Samuel Mengkidi.
Bupati mengatakan, menghadirkan air bersih bagi masyarakat sesungguhnya bukanlah hal yang sulit karena selain sumber airnya sudah tersedia, jaringan untuk poendistribusian air juga sudah terpasang. .
“Sesungguhnya sesudah kita lihat bahwa air ini harusnya bukan masalah. Kita sudah punya sumber air Kilo 14, Kilo 6, kali Torabe dan Kali Sukun. Pertanyaan orang sumber air ada kenapa sampai sekarang air belum mengalir. Saya bilang, ada hal yang tidak tepat dalam pengelolaan air ini. Ibaratnya luka di kaki obat di kepala,” ujarnya.
Bupati memberikan tantangan kepada Dinas PUPR untuk minimal dalam jangka waktu satu bulan, air dari Kilo 14 sudah bisa dialirkan ke IPA di Kilo 6. Ia juga mengingatkan, apabila masih ada persoalan terkait hak atas tanah atau lainnya yang berkaitan dengan masalah ulayat agar segera memfasilitasi pertemuan.
“Sesudah kita turun lihat ini, kita berkomitmen dalam waktu satu bulan, air dari kilo 14 akan mengalir sampai ke IPA di Kilo 6. Nanti dari situ baru kita pastikan akan didistribusi ke jaringan-jaringan yang ada, baik di Krooy maupun jaringan yang lain lalu kita pastikan masuk ke rumah-rumah masyarakat,” imbuhnya.
Dikatakan, air harus segera dialirkan agar bisa mendeteksi posisi pipa yang patah atau tidak layak lagi difungsikan karena termakan usia, untuk selanjutnya dibenahi sehingga air bersih benar-benar bisa sampai ke rumah masyarakat.
“Mungkin pipa-pipa ada yang sempat kasih putus atau dimakan waktu, itu akan kelihatan dan kita ikuti supaya air ini betul-betul masyarakat bisa nikmati. Bukan hanya dari kilo 14, kilo 6 juga karena sudah ada jaringan dan juga kali Torabe semuanya akan mengalir. Ini tinggal tunggu waktu saja karena kita mempunyai sumber air yang luar biasa,” ujar Bupati.
Namun disisi lain, Bupati juga meminta dukungan masyarakat agar kebutuhan dasar air bersih ini dapat segera teratasi. “Mohon dukungan supaya tidak ada lagi keluhan-keluhan Pak Bupati tidak lihat masyarakat karena air tidak mengalir. Ini tanggungjawab pemerintah daerah untuk memberikan pelayanan kebutuhan dasar kepada masyarakat dalam hal air bersih,” tandasnya. (iw)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.