Dibiayai APBD, Bupati Kaimana Lepas 62 Calon Mahasiswa 

0
Bupati Kaimana Freddy Thie memberikan sambutan sebelum melepas 62 calon mahasiswa yang dibiaya oleh APBD Kabupaten Kaimana, Senin (8/8/2022).
KAIMANA,KLIKPAPUA.com–Bupati Kaimana Freddy Thie, Senin (8/8/2022), melepas 62 calon mahasiswa dengan biaya dari APBD Kabupaten Kaimana dan juga MUI menuju beberapa kota studi.
Mahasiswa yang 85% diantaranya merupakan keterwakilan Orang Asli Papua ini akan mengenyam pendidikan tinggi di IPB 8 orang, UIN Salatiga 20 orang, UIN Pekalongan 7 orang, IAIN Kudus 7 orang, ITS NU Pekalongan 5 orang dan mahasiswa program Afimasi Pendidikan Tinggi (Adik) sebanyak 15 orang.
Bupati Freddy Thie dalam sambutannya mengatakan, intervensi Pemerintah Daerah dalam bidang pendidikan tidak dapat dibatasi hanya pada jenjang pendidikan dasar atau menengah, namun harus sampai jenjang pendidikan tinggi dengan memperhatikan aturan perundang-undangan yang berlaku.
Dalam visi misi pemerintahan periode ini, selain optimalisasi layanan pendidikan dasar sebagaimana termuat dalam misi kedua, juga ditempatkan pendidikan tinggi dalam salah satu dari 18 program prioritas.
“Saya ingin menyediakan akses yang luas bagi putra-putri Kaimana untuk menempuh pendidikan pada jenjang pendidikan tinggi melalui kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dan instrumen lainnya seperti penyediaan bantuan bagi mahasiswa,” ujar Bupati.
Disebutkan, dalam konteks otonomi khusus, upaya yang dilakukan saat ini merupakan pengejawantahan amanat Undang-Undang Otsus yakni pada pasal 56 ayat (6) huruf a yaitu mengalokasikan anggaran pendidikan sampai pendidikan tinggi bagi orang asli Papua.
Kebijakan penyediaan akses jenjang pendidikan tinggi bagi putra-putri Kaimana akan berimplikasi pada meningkatnya capaian indikator Indeks Pembangunan Manusia (IPM) bidang pendidikan.
Bupati minta para mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan dengan baik agar dapat meningkatkan kapasitas diri, membanggakan keluarga serta dapat berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Kaimana kedepannya. Bupati juga mengajak orangtua agar membantu memberikan dukungan.
Pelepasan mahasiswa ini turut dihadiri Sekretaris Daerah Donald Wakum, Wakapolres Kaimana Kompol Mapparenta, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Ray Ratu Come, Ketua MUI Kaimana Zein Farisa, pimpinan OPD serta pada orangtua. (iw)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.