DLH Papua Barat Tanam 200 Jenis Tanaman di Kantor Gubernur

0
Kepala Dinas Kehutanan Papua Barat,Hendrik Runaweri. (Foto: Aufrida/klikpapua)
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM- Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Papua Barat menanam 200 jenis tanaman di kantor Gubernur Papua Barat di kompleks perkantoran Arfai. Kegiatan ini dalam menyongsong Hari Bakti Rimbawa yang jatuh pada 16 Maret 2020 mendatang.
Kepala Dinas Kehutanan Hendrik Runaweri saat ditemui wartawan usai pembukaan kegiatan penanamam di sepanjang jalan kantor Pertanahan Provinsi, Jumat (13/3/2020 ) mengatakan, kegiatan tersebut melibatkan para rimbawa Papua Barat.
Terdiri dari Dinas Kehutanan, UPT Kementrian Kehutanan, UPDT  Dinas Provinsi, Fakultas Kehutanan UNIPA dan masyarakat serta kemitraan dibidang kehutanan.
Thema yang diangkat tahun ini “Hutan untuk rakyat dan lingkungan yang sehat.” Oleh sebab dilakukan penanaman dan pembersihan lingkungan di komplek kantor gubernur. “Kita lakukan penanaman untuk lingkungan yang sehat kita melaksanakan pembersihan,” ungkapnya.(aa/bm)
Editor: BUSTAM

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.