Pj Gubernur Waterpauw Lepas Jalan Sehat Jelang Sumpah Pemuda di Aimas

0
Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw melepas jalan sehat dalam rangka Hari Sumpah Pemuda dengan titik start dari Alun-Alun Aimas, Kabupaten Sorong. (Foto: Kominfo PB)
SORONG,KLIKPAPUA.com — Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw melepas jalan sehat dalam rangka Hari Sumpah Pemuda dengan titik start dari Alun-Alun Aimas, Kabupaten Sorong.
Kegiatan diikuti seluruh ASN, TNI-Polri, Siswa SMP dan SMA menuju finish di Aimas Convention Centre (ACC), Jumat (21/10/2022). Turut serta Sekda Papua Barat, para Bupati/Walikota Kota, pimpinan OPD Papua Barat dan Forkopimda.
Penjabat Gubernur Papua Barat mangajak seluruh peserta jalan sehat dan masyarakat Kabupaten Sorong mengikuti protokol kesehatan, utamanya vaksinasi Covid-19. Hal tersebut terus diingatkan Presiden secara berjenjang dalam upaya penanganan Covid-19.
“Kita bersyukur ya, karena pamdemi Covid- 19 sudah mulai menurun secara perlahan. Cara untuk menenggelamkan pandemi Covid, saudara-saudara harus vaksin, bahkan sudah harus boster. Kalau yang belum, saya ingatkan vaksin ya. Karena kalau kita sehat seperti ini, apapun kita pasti bersyukur, karena kita diberikan anugerah, kesehatan kekuatan dan keselamatan,” ucap Pj Gubernur.
Pj Gubernur juga memberi semangat dan meminta dukungan  seluruh lapisan masyarakat terkait rencana penempatan ibukota Provinsi Papua Barat Daya di Kabupaten Sorong.
“Aimas kedepan bisa menjadi ibukota Provinsi Papua Barat Daya. Keputusannya kita tunggu, nanti apakah Kota Sorong atau Kabupaten Sorong. Makanya doa dan bekerja dengan sungguh-sungguh. Para Bupati/wali kota dan seluruh tokoh adat, tokoh agama dan tokoh perempuan, sudah tandatangan pernyataan itu dan kami sudah serahkan semuanya ke komisi II DPR RI. Alasan kita menempatkan Provinsi Papua Barat Daya, karena menurut yang saya ketahui, Kabupaten Sorong adalah kota mula-mula,” tandas Pj. Gubernur. (rls/bm)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.