Pemkab Mansel Target Penilaian LAKIP 2023 Raih Nilai B

0
Yongki Raweyai, Kepala Bagian Ortal Setda Pemkab Mansel. (Foto: Andi/klikpapua)

MANSEL,KLIKPAPUA.com- Bagian organisasi tata laksana (Ortal) Sekretariat Daerah  Kabupaten Manokwari Selatan, telah menyelesaikan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) tahun 2023.

“LAKIP 2023 sudah kita selesaikan, sudah siap untuk ditanda tangani oleh Bupati untuk selanjutnya di upload ke aplikasi E-SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Online) Kemenpan-RB,” kata Kepala Bagian Ortal Setda Pemkab Mansel Yongki Raweyai mengatakan, Rabu (27/3/2024)

Yongki menarget, penilaian LAKIP tahun 2023 meraih predikat B dari sebelumnya C dengan nilai 31. Untuk mewujudkan target itu, dia pun meminta seluruh OPD di lingkup Pemkab Mansel untuk bekerja keras guna mencapai target tersebut.

“Tahun lalu kita mendapatkan nilai C dengan angka 31. Untuk tahun ini, kita menargetkan Nilai B dengan nilai angka target kita bisa mencapai 50. Untuk itu, harapan kami target ini bisa tercapai,” tutup Yongki. (aco)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.