MANSEL,KLIKPAPUA.COM– Bupati Manokwari Selatan Markus Waran saat melintas di perbatasan antara Manokwari Selatan-Kabupaten Manokwari di Kampung Masabui tetap menjalani tes suhu dan menunjukan surat jalan. Tidak ada tebang pilih atau pilih kasih saat berada di pos penjagaan pintu masuk Kabupaten Manokwari Selatan.
Tidak hanya surat jalan, Bupati Waran juga menyertakan surat hasil pemeriksaan rapid test yang dilakukannya sesaat sebelum bertolak ke Manokwari. Saat itu Bupati Waran hendak melayat atas meninggalnya Sekretaris DPRD Kabupaten Manokwari.
Personil yang mendampingi bupati berjumlah 6 orang, termasuk supir dan ajudan. Saat melintas, Bupati Waran menyempatkan diri memberikan semangat kepada petugas yang menjaga pos, agar tidak mau ditekan oleh oknum siapapun yang ingin melintas tanpa persyaratan yang lengkap.
Surat jalan ini dimaksudkan untuk memudahkan pengontrolan warga di tengah pandemi Covid-19. Melalui surat jalan tersebut petugas bisa mengetahui dengan siapa saja orang tersebut akan bertemu dan dengan tujuan apa? sehingga apabila terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, maka bisa dilacak jejak perjalananya.
Warga yang ingin melakukan perjalanan ke luar Manokwari Selatan untuk urusan yang sangat penting, sudah bisa mengambil surat rekomendasi di distrik masing-masing.
Untuk Distrik Oransbari, surat rekomendasi diambil di kantor Polsek Oransbari, dengan syarat membawa identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP). Terkait hal ini Polsek Oransbari sudah melakukan sosialisasi kepada warga. (eap/bm)