MANSEL, KLIKPAPUA.com – Pelayanan pengurusan dokumen kependudukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) diklaim berjalan lancar, normal, dan tertib.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Disdukcapil Mansel, Naftali Ahoren, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (3/7/2024).
Meskipun dengan keterbatasan fasilitas kantor, pelayanan tetap berjalan dengan lancar. Pengurusan dokumen kependudukan biasanya selesai dalam waktu lima hingga sepuluh menit, asalkan data pemohon lengkap.
“Kami buka layanan dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIT sesuai dengan maklumat pelayanan,” jelas Naftali.
Naftali juga menyampaikan bahwa saat ini terjadi peningkatan pengurusan dokumen kependudukan untuk keperluan pendaftaran anak sekolah dan mahasiswa baru.
Menyadari hal tersebut, Naftali berencana memanfaatkan teknologi digital untuk mempermudah pelayanan dan menghindari antrian panjang.
“Saat ini belum terealisasi, tapi kami sedang memikirkan rencana transformasi digital untuk pelayanan dokumen kependudukan. Harapannya, masyarakat dapat menyelesaikan pengurusan dokumennya Sekali Datang, Dokumen di Tangan,” tutup Naftali. (aco)