MANOKWARI,KLIKPAPUA.com – Aktifitas Pemerintah Provinsi Papua Barat lumpuh. Akibat dipalang oleh Tim 315 sejak kemarin malam.
Pantauan klikpapua.com,palang dilakukan di semua sisi kantor Gubernur Papua Barat.
Sesuai informasi yang dihimpun, Tim 315 melakukan pemalangan karena hak-hak mereka belum dibayarkan selama lima tahun.
Akibat pemalangan, tidak ada aktifitas pemerintahan di kantor yang berada di Arfai, Distrik Manokwari Selatan ini.
Pagi tadi ASN yang tiba di kantor gubernur dan melihat kantor mereka di dipalang, akhirnya memilih pulang.
Tim 315 diketahui merupakan pejuang-pejuang yang menghadirkan Provinsi Papua Barat di Kabupaten Manokwari.
Sejauh ini belum ada keterangan resmi dari pihak yang memalang (tim 315) maupun pihak Pemprov Papua Barat.(aa)