Salurkan Hak Pilih, Cabup Kaimana Hasan Achmad dan Keluarga Coblos di TPS 015

0

KAIMANA,KLIKPAPUA.com— Salurkan hak pilihnya, calon Bupati Kabupaten Kaimana nomor urut 1 Hasan Achmad bersama keluarga melakukan pencoblosan di TPS 015 dengan jumlah DPT 493 pemilih.

Pantauan media ini, Hasan Achmad menggunakan baju kerak putih tangan panjang didampingi sang istri, tiba di TPS pukul 11.56 WIT dan melakukan pencoblosan pukul 11.59. WIT.

Setelah usai menggunakan hak pilihnya, calon Bupati Kaimana, Hasan Achmad beserta keluarga menuju ke kediamannya.

Hingga pukul 12.00 WIT, masyarakat di wilayah itu sangat antusias mengikuti pencoblosan di TPS 015, dengan mengantri meski dibawah terik matahari.

Hingga berita ini ditulis kondisi kamtibmas di wilayah itu berlangsung dengan aman, tertib dan kondusif.(lau)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.