KLIKPAPUA.COM,KAIMANA- Langkah Pemerintah Kabupaten Kaimana yang saat ini tengah merampungkan draft regulasi pelimpahan sebagian kewenangan bupati kepada para kepala distrik mendapat apresiasi dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).
IPDN selaku tim ahli yang membantu melakukan kajian dan menyiapkan draft regulasi bersama Bappeda Litbang Kaimana mengatakan, Kaimana pantas menjadi contoh bagi daerah lainnya di Papua dan Papua Barat.
Hal ini diungkapkan DR. Margaretha Rumbekwan, M.Si, Direktur Program Profesi Kepamongprajaan IPDN Jatinangor ketika mempresentasikan hasil kajian tahap II pada kegiatan Focus Group Discussion Kajian Pelimpahan Sebagian Kewenangan Bupati Kepada Kepala Distrik di Grand Papua Hotel, Kamis (11/7/2019).
Menurut Doktor Margaretha, keseriusan Pemerintah Kabupaten Kaimana melaksanakan perintah UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah yang didalamnya mencakup pelimpahan kewenangan bupati kepada camat, patut dicontoh oleh daerah lainnya di Tanah Papua.
Pihak IPDN sendiri lanjutnya, bahkan berkomitmen untuk bekerja dengan sungguh menjadikan Kaimana sebagai kabupaten teladan karena kaimana yang paling pertama menerapkan aturan pelimpahan sebagian kewenangan Bupati kepada para camat atau kepala distrik.
“Kami berkomitmen besar untuk menjadikan Kaimana ini teladan bagi semua kabupaten di Tanah Papua. Produk ini akan menjadi produk pertama untuk kemudian akan dijadikan contoh di kabupaten-kabupaten lain,” ujar wanita yang ketika menjabat kepala distrik di Kabupaten Merauke Provinsi Papua pernah dibimbing Bupati Matias Mairuma, yang kala itu menjadi aktivis LSM Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Desa.
Diakhir sambutannya, Margaretha Rumbekwan menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kaimana yang telah mempercayakan IPDN melakukan kajian dan menyiapkan draft regulasi terkait pelimpahan kewenangan. Ia mengatakan, hasil kajian bukan merupakan yang terakhir karena IPDN, kapan saja selalu siap membantu Pemerintah Kabupaten Kaimana.
“Saya juga secara pribadi berterima kasih sekali karena masih diijinkan bertemu guru saya yang hebat Bupati Matias Mairuma, yang beberapa tahun silam ketika masih di LSM pernah membimbing saya dalam hal pemberdayaan masyarakat. Saat itu saya menjabat kepala distrik. Terima kasih pak Bupati, guru yang hebat,” ungkapnya.(iw)