HUT 74 Bhayangkara, 18 Anggota Polres Kaimana Naik Pangkat

0
Kapolres Kaimana saat pimpin upacara Korp Raport kenaikan pangkat bagi 18 anggota Polres.
KAIMANA,KLIKPAPUA.COM- Sebanyak 18 anggota Kepolisian Resor Kaimana mendapat kenaikan pangkat. Penyematan tanda pangkat baru kepada 18 anggota Polres ini berlangsung dalam sebuah upacara Korp Raport yang digelar di Lapangan Apel Polres Kaimana, tepat di hari ulang tahun Bhayangkara ke-74, Rabu (1/7/2020).
Kenaikan pangkat bagi 18 anggota Polres Kaimana ini didasarkan pada Surat Perintah Kapolres Kaimana Nomor: Sprin/234/VI/2020/Sumda merujuk pada Keputusan dan Telegram Kapolda Papua Barat.
Kapolres Iwan P. Manurung saat memimpin upacara mengatakan, Korp Raport kenaikan pangkat merupakan bagian dari proses manajemen dalam organisasi Polri, berupa penghargaan reward) oleh pimpinan kepada anggota atas dedikasi, disiplin dan loyalitas yang telah ditunjukkan pada organisasi.
Kapolres berharap, dengan kenaikan pangkat yang diterima diharapkan tanggung jawab tugas yang akan diemban akan lebih meningkat dimasa-masa yang akan datang. “Bagi anggota yang belum diusulkan kenaikan pangkat maupun yang tertunda agar tetap menunjukkan disiplin kerja dan bertugas dengan baik, jangan melakukan pelanggaran atau hal tercela sekecil apapun, agar tiba saatnya saudara dapat diusulkan kenaikan pangkat dan atau jabatan,” ingat Kapolres.
Diingatkan, tugas-tugas Polri kedepannya akan semakin berat dan banyak tantangannya, karena Polri bukan hanya ingin dicintai masyarakat namun juga dipercayai sebagai pelindung, pengayom dan pelayan.
Dikatakan, Polri juga bertekad dan berupaya, agar Polri mampu berada di depan dalam mengantisipasi, dan menangani berbagai permasalahan keamanan dalam negeri.“Oleh karenanya dalam upaya merealisasikan tekad tersebut, maka kita perlu mengembangkan kreatifitas, inovasi, dan inisiatif sebagai langkah percepatan. Yaitu dengan melakukan berbagai terobosan serta kiat-kiat, dalam bidang pembinaan maupun bidang operasional,” ujarnya.
Menutup sambutannya, Kapolres menyampaikan selamat kepada anggota yang dilantik. “Semoga dengan pangkat baru yang sandang akan lebih memacu saudara-saudara untuk memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat,” tutupnya.
Adapun 18 anggota yang mendapat kenaikan pangkat terdiri dari; 1 orang dari Bripka ke Aiptu, 4 dari Bripka ke Aipda, 12 dari Brigpol ke Bripka, serta 1 orang dari Bripda ke Briptu. (iw)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.