Jumlah ODP Terus Meningkat, Peningkatan Terjadi di Kota Sorong 

0
Juru Bicara Tim Satgas dr. Arnoldus Tiniap. (Foto: Aufrida/klikpapua)
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM– Update data terbaru untuk jumlah kasus Covid-19 di Provinsi Papua Barat, ODP (Orang Dalam Pemantauan) mengalami peningkatan, sedangkan untuk PDP (Pasien Dalam Pemantauan) tetap dengan jumlah yang sama.
Juru bicara Covid-19 Papua Barat, dr.Arnoldus Tiniap menyampaikan ODP yang masih  dalam pemantauan 281 dari total sebenarnya 335, tetapi 54 sudah selesai dalam masa pemantauan, sehingga sampai hari ini yang masih dalam pemantauan itu 281 orang.
“281 ODP itu tersebar di Fakfak 40 orang,  8 orang, Teluk Wondama 3 Orang , Teluk Bintuni 3 orang dan untuk Manokwari 43 orang, Sorong Selatan 51 orang, Kabupaten Sorong 32 orang, Raja Ampat 14 orang, Manokwari Selatan 3 orang dan ODP terbanyak pada Kota Sorong sebanyak 84 orang, “ ungkap dr.Arnoldus Tiniap kepada wartawan, di sekretariat Covid-19, Selasa (31/03/2020).
Sementara untuk PDP yang masih dalam pengawasan ada dua pasien, satu meninggal kemarin. Kemudian untuk specimen masih menunggu 13 spesimen ditambah satu lagi yang baru diambil. “Jadi  kalau satu specimen kita kirim berarti jumlah specimen semua ada 14 yang kita kirim,” bebernya. Ia berharap untuk hasilnya bisa cepat keluar, dan telah dilakukan upaya berkoordinasi dengan pusat. (aa/bm)
Editor: BUSTAM

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.