Kolaborasi Jaga Hiu dan Pari di Fakfak, Dorong Pariwisata Berkelanjutan

0

FAKFAK, KLIKPAPUA.com- Dinas Kelautan Perikanan Provinsi Papua Barat menggelar Sosialisasi dan Workshop Inisiasi Perlindungan Ikan Hiu, Pari serta Satwa terancam dan endemik di wilayah kerja BLUD UPTD Pengelolaan KKPD Kaimana-Fakfak, Senin (2/9/2024).

Kegiatan ini dalam upaya melestarikan keanekaragaman hayati laut dan mengembangkan pariwisata berkelanjutan, yang dibuka oleh Asisten II Setda Kabupaten Fakfak, Aroby Hindom, dengan melibatkan PSPL Sorong, BLUD-UPT Pengelolaan KKPD Kaimana-Fakfak dan Konservasi Indonesia (KI)

Asisten II dalam arahannya mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan pemahaman yang sama tentang pentingnya perlindungan ikan hiu, pari, dan jenis lainnya yang terancam serta endemik dan pemanfaatannya secara non-ekstraktif melalui kegiatan pariwisata berkelanjutan.

Menurutnya, Kawasan Konservasi Perairan memiliki peranan penting bagi kelangsungan hidup beberapa jenis habitat dan spisies lainnya, untuk itu sangat penting untuk dijaga dan dilestarikan, baik populasi maupun jumlahnya sangat terbatas dan terancam punah.

“Jadi hal ini sejalan dengan visi misi Kabupaten Fakfak yakni GEMPAR EMAS,” kata Asisten II Setda Fakfak

Dipaparkan, Sektor pariwisata menjadi sektor unggulan yang diharapkan dapat membawa peluang untuk meningkatkan pendapatan ekonomi dan mensejahterakan masyarakat.

Terpisah, Kepala Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan KKP Kaimana-Fakfak, Eli Auwe mengatakan, Konservasi hiu dan pari dipandang strategis untuk menjaga kelestarian ekosistem perairan, meningkatkan nilai ekonomi secara non-ekstraktif melalui pariwisata berkelanjutan.

Upaya perlindungan, pengaturan serta pemanfaatan memerlukan kolaborasi dan kerjasama yang dari seluruh pemangku kepentingan, mitra serta subsektor yang terlibat.

“Kami akan terus melakukan upaya kolaborasi dan kerjasama sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat dan keberhasilan bagi Pemerintah Daerah,” tutupnya.

Hadir dalam kesempatan itu, Raja Fatagar, Taufik Hero Uswanas selaku Kadis Perhubungan Fakfak, Direktorat Jenderal Kelautan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil (KP3K), Kementerian Kelautan dan Perikanan Sorong, A. Reza Fahlevi. (lau)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.