KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Bupati Kabupaten Kaimana, Freddy Thie, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) terkait progres pembangunan sejumlah fasilitas kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kaimana, Senin (25/11/2024).
Bupati dalam sidaknya didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kaimana Donald R. Wakum dan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan dan Hukum, Blasius Kilmas.
Bupati Freddy menyampaikan, sidak tersebut dilakukan untuk memastikan perkembangan pembangunan fasilitas kesehatan di RSUD Kaimana berjalan sesuai rencana.
Menurutnya, pembangunan fasilitas tersebut merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten Kaimana dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
“Beberapa fasilitas yang sedang dibangun di antaranya rumah singgah, ruang CT scan, ruang cuci darah, dan ruang rekam jantung,” ujarnya.
Dikatakan Bupati, upaya ini untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, tidak hanya melalui pengobatan, tetapi juga melalui pencegahan.
Ia juga menambahkan bahwa ruang ICU yang merupakan bantuan langsung dari Pemerintah Provinsi Papua Barat telah selesai dibangun.
“Kami berharap bangunan ICU ini segera diserahkan dan difungsikan dalam waktu dekat,” tambahnya.
Sementara itu, Pelaksana Harian (Plh) Direktur RSUD Kaimana, dr. Heru, menjelaskan pembangunan rumah singgah, ruang CT scan, ruang cuci darah, dan ruang rekam jantung ditargetkan selesai pada akhir tahun 2024.
“Kami optimis fasilitas-fasilitas ini dapat mendorong RSUD Kaimana untuk terus memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat,” kata dr. Heru. (lau)