KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Polres Kaimana telah membuka pendaftaran Turnamen Futsal Kapolres Cup IV Championship 2024, dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-78 tahun tepat pada 1 Juli mendatang.
Ketua Panitia Pelaksana, Ipda Ronny S. Sabandar mengatakan, turnamen ini merupakan inisiatif Kapolres Kaimana, AKBP Gadug Kurniawan. Pendaftaran turnamen futsal cup IV telah dibuka sejak 15-27 Mei 2024, dengan kategori umum, untuk internal tim yang berada di wilayah Kabupaten Kaimana.
“Jadi biaya pendaftaran sebesar Rp 500 ribu untuk satu tim, dengan jumlah pemain sebanyak 14 orang, metode dalam turnamen tersebut adalah setengah kompetisi,” terang Kasi Propam, Ipda Ronny
Disebutkan, para juara akan memperoleh hadiah sebesar Rp60 juta dengan klasifikasi sebagai berikut, Juara I akan menerima hadiah berupa piala, piagam perhargaan dan uang pembinaan sebesar Rp20 juta dan Juara II akan menerima piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp15 juta.
Sedangkan Juara III akan menerima piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp10 juta dan Juara IV akan menerima piala, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp5 juta.
“Pertandingan putaran pertama akan diselenggarakan di taman Jusuf Kalla sedangkan pertandingan putaran kedua akan dilaksanakan di GOR,” sebutnya.
Jumlah peserta yang telah mendaftar sebanyak 24 tim, dan ditargetkan mencapai 64 tim yang akan berlaga dengan estimasi kompetisi sebulan full.
Ia berharap melalui turnamen futsal Kapolres Cup IV Championship 2024, dapat membangkitkan semangat dan spirit dari anak muda di Kaimana, agar mereka bisa menjauhi narkoba dan miras.
Untuk informasi lebih lengkap silahkan menghubungi panitia, Ipda Rikky Eramury kontak person (0812-4005-5958). (lau)