Kemenag Wondama Bekali Manasik Bagi Calon Jamaah Haji

0

WONDAMA, KLIKPAPUA.com- Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Teluk Wondama, menggelar bimbingan manasik haji bagi Calon jamaah haji tahun 1444 Hijriyah/2023 Masehi, Senin (15/5/2023) di Aula kantor Urusan Agama Distrik Wondiboi.

Kegiatan ini lanjutan dari Pembukaan pada 17 maret 2023 yang telah di buka secara resmi oleh Wakil Bupati Teluk Wondama Andarias Kayukatui.

Alfreth N. Raunsai, memberikan materi kebijakan dalam Negeri yaitu menjelaskan tentang kebijakan kebijakan terbaru yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat dan di ikuti hingga kabupaten.

“Semoga perjalanan bapak, ibu sekalian menuju tanah suci, melaksanakan ibadah wajib dan sunnahnya sampai kembali ke tanah air nanti, semuanya bisa berjalan lancar, sehat, barokah dan pulang menjadi haji yang mabrur dan mabruroh, amin,” ucapnya sesuai keterangan tertulis yang diterima media ini.

Suci Dwi Handayani, Penyelenggara haji dan umroh kabupaten Wondama mengatakan, kegiatan hari ini akan berlangsung selama 1 minggu hingga pada hari Selasa 23 Mei 2023.

Suci berharap, penyelengaraan Ibadah Haji tahun 2023, para calon jamaah haji Wondama dapat menempuh kemudahan dalam pelaksanaan haji di Arab Saudi.

“Kepada calon jemaah haji, agar mempersiapkan mental, pikiran dan jiwa untuk kembali kepada Allah dengan pasrah dan sebenar-benarnya, dimana hal tersebut menjadi esensi dan hakikat dari keberadaan manusia, kembali kepada sang penciptanya,” tukasnya. (rls/dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.