Pemda Teluk Bintuni Bentuk Tim Penyelidikan Epidomologi Covid -19

0
Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Bintuni Frangky Mobilala. (Foto: klikpapua)
BINTUNI,KLIKPAPUA.COM – Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni melalui Tim Gugus Tugas membentuk Tim Penyelidikan Epidomologi Covid-19. Menurut keterangan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Bintuni Frangky Mobilala, Selasa (2/6/202) mengatakan, Tim Penyelidikan Epidomologi ini dibentuk untuk menelusuri orang -orang yang telah melakukan kontak dengan pasien positif Covid-19.
“Jadi tim ini kami akan menjemput bola, mereka yang sebelumnya Cluster Gowa rantai penularan sudah mulai terputus karena sudah banyak yang sembuh, karena sudah mau selesai kita masuk lagi ke kontak-kontak yang lain,” kata Frangky Mobilala melalui sambungan telepon.
Dikatakannya, mengawali kerja tim pada, Senin (1/6/2020) telah melakukan pengambilan sampel swab pada siswa, staf dan tenaga pengajar Petrotekno di Wesiri, Distrik Bintuni.
Kata Mobilala, Hasil pemgambilan sampel ini selanjutnya akan di kirim dan di periksa oleh tim laboratorium RSUD Teluk Bintuni dan diperkirakan 2-3 hari setelah pemeriksaan sudah mulai keluar hasilnya. “Hasilnya nanti kita lihat lagi karena sampel di rumah sakit sudah mulai antri, banyak sampel yang harus diperiksa,  ya paling lama 2 sampai 3 hari,” katanya.
Dikatakannya, tim penyelidikan ini dibentuk terbagi atas dua tim yakni tim Bintuni dan Manimeri, semuanya akan melakukan penjemputan bola kepada semua orang -orang yang melakukan kontak dengan pasien Covid-19. Diharapkan dengan pembentukan tim ini, penularan Covid -19 tidak lagi terjadi, dan tidak ada lagi penemuan kasus baru. (at/bm)
Editor: BUSTAM

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.