Bupati Mansel Apresiasi Baksos dan Bhakti Religi Polda Papua Barat

0
Kepala Suku Bernad Mandacan bersama Bupati Mansel Markus Waran saat menyambut Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny E. Isir di Mansel. (Foto: Andi/klikpapua)

MANSEL,KLIKPAPUA.com- Bupati Manokwari Selatan (Mansel), Markus Waran, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Polda Papua Barat atas pelaksanaan Bhakti sosial (Baksos) dan Bhakti religi di Kampung Warkwandi, Distrik Oransbari, Mansel, pada Rabu (13/6/2024).

Kegiatan sosial tersebut merupakan bagian dari rangkaian dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini meliputi pembagian sembako, bantuan keagamaan kepada salah satu gereja di Kampung Warkwandi, dan pelaksanaan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat.

“Atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat, kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Polda Papua Barat atas Baksos dan Bhakti religi ini,” ujar Bupati Waran.

Bupati Waran menuturkan, kegiatan Baksos dan Bhakti religi ini merupakan wujud kepedulian dan sinergi yang kuat antara Polda Papua Barat dengan pemerintah daerah dan masyarakat Mansel.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama di Kampung Warkwandi yang merupakan salah satu kampung tertua dan mayoritas masyarakat asli lokal Mansel,” jelas Bupati Waran.

Selain itu, Bupati Waran juga Pemkab Mansel telah menyediakan Lokasi SPN, tinggal menunggu penyerahan sertifikat.

Pada kesempatan tersebut, Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Johnny E. Isir, menyampaikan Baksos dan Bhakti religi ini merupakan bentuk komitmen Polda Papua Barat untuk membantu masyarakat.

“Kami ingin Polri hadir di tengah-tengah masyarakat dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Kapolda Isir.

Kapolda Isir juga menyampaikan terima kasih kepada Pemda Mansel atas dukungannya dalam pelaksanaan Baksos dan Bhakti religi ini. (aco)

 





Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.