MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM– Warga Kampung Mansaburi, Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, kuatir Covid-19 masuk ke daerah itu. Untuk melakukan pencegahan mereka melakukan isolasi kampung. Kini dua Minggu sudah kampung tersebut ditutup, untuk membatasi orang baru masuk.
Kepala Kampung Mansaburi, Daud Mansaburi mengatakan, dilakukan isolasi kampung, agar dapat terkontrol siapa yang masuk dan keluar dari Kampung Mansaburi. Dan ini merupakan kesepakatan bersama dengan masyarakat setempat. “Karena tempat kami ini masuk keluarnya masyarakat untuk ke pantai dan ke tempat pemancingan,” ungkap Daud melalui telp selulernya kepada wartawan klikpapua.com, Kamis (23/4/2020).
Ia mengatakan untuk aktifitas masyaraat kampung sehari-hari tetap berjalan, seperti ke kebun dan berjualan. Yang dibatasi adalah akses keluar masuk kampung.
Menurut Daud kampung lainpun yang ada di Distrik Masni melakukan hal yang sama, seperti Kampung Sembab dan Kampung Igor, Kampung Koyani dan Kampung Jowen.
Aparat kampung pun memberikan surat tembusan isolasi kampung ke aparat keamanan seperti Koramil 1801-07/Masni dan Polsek Masni agar tidak salah paham adanya isolasi kampung.
Danramil 1801-07/ Masni, Kapten Inf Prapto Widodo saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut dan tidak hanya Kampung Mansaburi saja tapi ada beberapa kampung lain yang melakukan hal yang sama.
Aparat kampung setempat, memberikan surat tembusan, terkait kampung mereka diisolasi sesuai kesepakatan bersama warga setempat. “Mereka hanya membatasi masuk keluarnya orang baru yang datang ke tempat masyarakat, terutama disaat malam hari, karena kebanyakan warga dari luar datang memancing atau berburu ke wilayah kampung masyarakat,” katanya.
Ketakutan masyarakat adalah jangan sampai orang yang bukan warga mereka yang datang ke kampung ternyata OTG (Orang Tanpa Gejalah) yang positif Covid-19, akhirnya di kampung tersebut terjangkit virus. “Itu yang warga jaga jangan sampai ada yang positif,” katanya.
Untuk mencegah penyebaran Covid-19, dilakukan menutup jalan kampung mulai pukul 23.00 hingga 06.00 WIT pagi. (aa/bm)