Umat Muslim Kuri Wamesa Mendukung Paulus Waterpauw Kembali Pimpin Papua Barat

0

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com – Momentum buka puasa bersama Masyarakat Hukum Adat Suku Besar Kuri-Wamesa Papua Barat menuju Musyawarah Besar III di Bintuni 27-28 April dilaksanakan di Hotel Aston Niu Manokwari, Sabtu (8/4/ 2023) diwarnai kejutan.

Dimana tokoh pemuda Suku Besar Kuri Wamesa yang juga panitia Musyawarah Besar III, Tuti Achmud Werepi yang menyampaikan pernyaaan sikap mendukung kepemimpinan Paulus Waterpauw untuk kembali memimpin Papua Barat.

Tuti bersama 10 pemuda-pemudi naik ke atas panggung setelah diminta Ketua Panitia Mubes III, IDominggus A Urbon usai menyampaikan sambutannya.

“Para pemuda ini meminta waktu agar mereka menyampaikan aspirasi mereka,”ujar Dominggus disambut tepuk tangan para hadirin. Tuti dengan tegas menyampaikan pernyataan sikap mereka di antaranya.

“Umat muslim dari masyarakat Hukum Adat, suku Besar Kuri-Wamesa. Tokoh masyarakat hukum adat Suku Besar Kuri-Wamesa dan pemuda, pelajar serta mahasiswa muslim Kuri-Wamesa, ingin menegaskan komitmen dan dukungan kami kepada orang tua/Kaka
Kami, Komisaris Jenderal Polisi (Purnawirawan) Drs. Paulus Waterpauw,
M.Si untuk melanjutkan kepemimpinan yang telah membawa perubahan di tanah Doberai maupun Bomberai,”ujar Tuti membacakan pernyataan sikap disambut tepuk tangan.

Pertama, kami berterima kasih kepada  Presiden Jokowi dan
Menteri Dalam Negeri Jenderal Polisi (Purn) Prof. Dr. Tito Karnavian yang telah mempercayakan orangtua kami/ Kakak kami Komisaris Jenderal Polisi (Purnawirawan) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si sebagai Penjabat Gubernur Papua Barat.

Kedua, bahwa untuk membangun Tanah Papua Khususnya Provinsi Papua Barat, dibutuhkan kebijakan strategis atau terobosan-terobosan baru agar terjadi lompatan percepatan pembangunan di segala aspek, baik itu aspek kesejahteraan masyarakat, aspek pelayanan umum, aspek daya saing maupun aspek lainnya. Karena itu dibutuhkan karakter kepemimipnan yang kuat, amanah, humanis, peka dan
responsif terhadap sejumlah masalah atau kendala-kendala yang ada
di lapangan untuk dieksekusi segera.

“Dan semua kebijakan dan program strategis pembangunan akan berjalan dengan baik dan lancar tidak terlepas dari dukungan sinergitas dari berbagai pihak, baik itu Pemerintah Pusat, Swasta, TNI dan Polri, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, Pimpinan
Paguyuban Nusantara, akademisi serta seluruh lapisan masyarakat,”ujarnya.

Dikatakan, hal tersebut telah dibuktikan oleh orang tua kami/kakak kami
Komisaris Jenderal Polisi (Pur) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si sebagai putra asli dari Kuri–Wamesa, meski baru 10 bulan menjabat di Papua Barat.

“Kepemimpinannya yang amanah dan
responsif telah membawa perubahan baik di level pelayanan birokrasi
maupun pembangunan dan kemasyarakatan sehingga kita semua boleh merasakan hadirnya Perubahan,”ujarnya.

Ketiga, kami juga menyampaikan penghargaan dan rasa hormat serta
menghaturkan banyak terima kasih kepada pimpinan dan anggota DPR
Papua Barat yang telah mengusulkan kembali orangtua kami/kakak
kami Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si sebagai Penjabat Gubernur Papua Barat untuk
melanjutkan kebijakan strategis atau terobosan-terobosan baru yang
terus digalakkan untuk memacu pertumbuhan ekonomi dan
pendapatan asli daerah.

“Agar kita tidak terus-terusan jadi masyarakat yang hidup ditengah kekayaan tetapi hidup miskin, tangan terus terbuka ke Pemerintah Pusat, hanya Tuti Achmud Werepi (Panitia)
berharap belas kasihan,”tandasnya.

“Demikian pernyataan dukungan kami kepada Orang Tua/ Kakak Kami
Komisaris Jenderal Polisi (Pur) Drs. Paulus Waterpauw, M.Si., yang menjadi tumpuan dan harapan kami membawa perubahan menjadikan Provinsi Papua Barat sebagai rule model Pemerintan Otsus di Tanah Papua yang amanah”ujarnya.(rls)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.