Sekda Nataniel Minta Media Bantu Sosialisasikan Tugas Basarnas

0
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM– Pemerintah Provinsi Papua Barat mengucapkan selamat ulang tahun ke 48 tahun kepada Basarnas. “Basarnas hadir di Manokwari sudah enam tahun, dengan ulang tahun yang kita laksanakan  secara terbuka ini, kami meminta kepada awak media untuk membantu mensosialisasikan tugas dari Basarnas,” harap Sekda Papua Barat Nataniel Mandacan saat ditemui wartawan usai  menghadiri HUT Basarnas, Jumat (28/2/2020 ).
“Kita bisa lihat bersama-sama kesiapan Basarnas saat membantu masyarakat kemarin yang datang saat berkunjung ke Pulau Mansinam dalam memperingati HUT PI ke 165. Kesiapan Basarnas bukan hanya saja di laut melainkan di darat juga Basarnas siap, seperti bencana banjir dan lain-lain,“ ungkapnya.
Ia berharap kedepannya masyarakat juga menegtahui tugas dan fungsi Basarnas dari media, terutama masyarakat nelayan yang kesehariaannya di laut.
Dalam HUT Basarnas ke 48 ini Sekda berpesan kepada Basarnas untuk terus tingkatkan  koordinasi. “Kerja sama tadi sudah dilakukan dengan penandatanganan MoU jadi  tugas-tugas Basarnas maupun  BPBD  kedepannya harus bisa singkron,” harapnya.
Saat ditanya apakah dermaga akan dihibahkan kepada Basarnas, Sekda mengatakan, untuk hibah belum dipikiran ke sana, tapi kapal Basarnas tetap bisa ada di sini karena demi kepentingan masyarakat banyak.
Lebih lanjut Sekda menyampaikan saat ini di lokasi itu tidak ada listrik. Sebelumnya menggunakan listrik dari PLN. “Nanti semua akan di gantikan dengan solar cell, saya sudah sampaikan kepada Kepala Dinas ESDM untuk diganti , dan kedepannya akan kami bangun barak untuk personil Basarnar, agar mereka lebih dekat dan cepat bergerak saat ada bencana,”  tegasnya.(aa/bm)
Editor: BUSTAM

 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.