Pohon Besar Tumbang, Timpah Rumah Warga di Sowi 3, Satu Keluarga Terluka

0
Pohon tumbang menimpa rumah warga di Sowi 3, Rabu diri hari. (Dok.Pribadi)
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM– Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sebuah pohon berukuran besar  tumbang dan menghantam rumah salah seorang warga di Sowi 3-Marampa, Kelurahan Sowi, Distrik Manokwari Selatan.
Dari keterangan pemilik rumah yang juga korban, H.Ali Mustofa, menjelaskan, pohon tumbang terjadi Rabu (26/2/2020) sekitar pukul 1.30 WIT dini hari. Sebelumnya memang terjadi angin kencang dan hujan deras, dan korban bersama keluarga, anak dan istri saat itu sedang tertidur lelap. Tiba-tiba saja pohon yang berada di luar pagar belakang rumahnya tumbang dan menghantam rumah tempat tinggalnya.
Mustofa kaget seketika,sebuah benda entah apa menghatam kepalanya. Listrik pun langsung padam saat itu. Anaknya teriak karena terjepit. Karena listrik padam, ia sempat kesulitan menemukan anaknya. “Saya minta anak saya terus teriak, supaya saya tau posisi anak saya. Rupanya anak saya kejepit batu,” ungkap Mustofa ketika berbincang dengan klikpapua.com, siang tadi.
Setelah menemukan anak, ia mengevakuasi anak dan istrinya keluar rumah. Saat itu hujan masih tetap deras. Ia kemudian berteduh di kios bagian depan. Terlihat cucuran darah keluar dari kepala anaknya. Sama hal dengan dirinya.
Di bantu keluarganya yang lain, ia dan keluarga bergegas ke rumah sakit terdekat, yakni DMC. Setelah kepala keduanya dijahit, mereka dibolehkan pulang. Istrinya juga mengalami hantaman benda, dibagian belakang. “Biru di bagian belakang,mungkin hantaman kayu,” ungkap Mustofa.
Atas musibah itu, Mustofa mengaku tetap tegar. “Ini cobaan buat saya. Dan alhamdulillah Allah masih mengiginkan saya hidup,” tuturnya.
Pagi hingga siang hari, perhatian datang dari sejumlah pihak. Warga berdatangan untuk melihat korban. Dari pemerintah pihak Basarnas Manokwari, BPBD Papua Barat terlihat datang ke TKP. Bantuan terpal, makanan tambah gizi, makanan siap saji, air mineral, tenda gulung diserahkan BPBD. (bm)
 Editor: BUSTAM

 


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.