Pemprov Papua Barat Serahkan Hibah Pengamanan Pilkada Rp75 Miliar ke Polda

0
Pj Gubernur Papuua Barat dan Kapolda Papua Barat Usai menandatangani NPHD Pengamanan Pilkada 2024, Kamis (2/5/2024).

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat menyerahkan dana hibah pengamanan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 sebesar Rp 75 miliar kepada Polda Papua Barat.

Penyerahan dana hibah tersebut, ditandai dengan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) oleh Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere dan Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir pada, Kamis (2/5/2024) di ruang kerja Gubernur Papua barat.

Pj Gubernur Ali Baham mengatakan, proses penghitungan dan penentuan dana hibah kepada Polda Papua Barat telah dilakukan bersama, dengan alokasi dana sebesar Rp75 miliar rupiah bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024, baik di induk maupun di perubahan.

Proses pencairan dana hibah tersebut akan dilakukan dalam dua tahap, dengan tahap pertama sebesar RP25 miliar pada Juni 2024, dan tahap kedua sebesar RP50 miliar pada Agustus 2024. 

“Dukungan ini merupakan komitmen dari pemerintah daerah untuk memastikan kelancaran dan kesuksesan Pemilukada 2024 di Provinsi Papua Barat,” kata Pj Gubernur.

Pj Gubernur mengatakan, dana hibah tersebut untuk memberikan dukungan penuh kepada pihak Kepolisian dan TNI dalam menjaga keamanan selama Pemilukada. 

Dia juga mengajak seluruh masyarakat untuk memberikan dukungan serupa serta menjaga keamanan dan ketertiban demi kesuksesan penyelenggaraan Pemilukada tahun ini.

Dengan demikian, penandatanganan NPHD ini bukan hanya terkait dengan pengamanan Pemilukada, tetapi juga merupakan wujud integrasi dalam mendukung keamanan untuk penyelenggaraan pemilihan DPR jalur pengangkatan dari masyarakat adat di wilayah Bomberay dan Domberai. (aa)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.