MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari mengagendakan pembagian Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) tahun 2025 kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan bagian teknis lainnya pada pekan depan.
Hal ini disampaikan oleh Bupati Manokwari, Hermus Indou, didampingi Wakil Bupati Mugiyono, pada Jumat (2/5/2025).
Menurutnya, keterlambatan pembagian DPA disebabkan oleh proses refocusing atau peninjauan ulang anggaran, termasuk pengalihan dana dari kegiatan yang dinilai kurang prioritas.
“Refocusing anggaran sudah selesai. Kami merencanakan pembagian DPA akan dilakukan pada Senin atau Selasa pekan depan, mengingat kita sudah hampir memasuki pertengahan semester,” ujar Hermus.
Ia menjelaskan bahwa proses refocusing anggaran bukan hanya terjadi di Manokwari, tetapi juga di banyak daerah di Indonesia, menyusul adanya pemangkasan anggaran dari pemerintah pusat.
“Ini bukan hanya terjadi di Kabupaten Manokwari, tetapi hampir di seluruh Indonesia, karena adanya pemangkasan anggaran,” jelasnya.
Bupati Hermus menambahkan bahwa pihaknya khawatir apabila terdapat anggaran yang tidak memiliki sumber dana yang jelas, hal tersebut dapat berpotensi menimbulkan utang di kemudian hari.
“Oleh karena itu, DPA yang akan dibagikan pekan depan sudah dipastikan siap, baik dari segi perencanaan maupun pendanaannya,” tegasnya.
Ia menutup pernyataannya dengan menegaskan bahwa refocusing dilakukan agar anggaran dapat difokuskan pada program dan kegiatan yang sudah siap untuk dilaksanakan.
“Pemkab Manokwari melakukan refocusing guna memastikan pendanaan tersedia bagi program-program prioritas yang sudah direncanakan,” pungkas Bupati Hermus. (mel)