MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Masyarakat Manokwari tumpah ruah di Lapangan Dermaga TNI AL Manokwari pada, Sabtu malam (11/11/2023), untuk menyaksikan puncak perayaan Hari Jadi Kota Manokwari ke-125 tahun.
Puncak perayaan ini dikemas dengan pesta rakyat dengan mengusung tema “Persatuan Dalam Keberagaman” dengan menghadirkan sejumlah penyanyi hits di wilayah timur Indonesia, di antaranya Ona Hetharua dengan lagu andalannya “Cinta Bikin Bodoh” dan Presley Nikijiluw, Irian Jaya 95 dan penyani lokal Bhayu dan Musano.
Sejak sore sekira pukul 17.00 WIT, masyarakat sudah mulai berdatangan ke lokasi acara. Mereka datang dari berbagai penjuru Manokwari dan sekitarnya.
Lima unit motor dipersembahkan sebagai hadiah utama melalui undian, manambah semangat masyarakat menyaksikan acara hingga usai.
Acara dimulai dengan penampilan Irian Jaya 95 dengan lagu andalannya “Anak Tetangga” dan penyanyi lokal Manokwari Bhayu dan Musano Kemudian, dilanjutkan dengan penampilan Ona Hetharua yang langsung disambut dengan sorak-sorai penonton.
Ona Hetharua membawakan lagu diantaranya cinta bikin bodo, sapa mo rem, antara nyaman dan cinta. Sementara Fresly Nikijuluw, yang sudah dinanti penonton membawakan lagu diantaranya Mantan, tamang pu kisah, rasa su kalah, jadi tamu dan lagu andalan lainnya.
Wanto, Ketua panitia HUT Kota Manokwari ke-125 tahun melaporkan, puncak perayaan itu sebagai tanda berakhirnya rangkaian perayaan HUT Manokwari sejak 8 Oktober-8 November 2023.
Diaebutkan, dalam rangka menyemarakkan hari jadi kota Manokwari itu, berbagai kegiatan seperti bakti sosial, kegamaan, seni dan budaya serta berbagai lomba telah sukses dilakukan.
Berbagai kalangan pun turut mengucapkan hari jadi kota Manokwari di usia ke-125 tahun, banyak harapan yang dititipkan, Manokwari yang semakin maju mandiri dan berdaya saing.
Pada puncak seremoni itu, turut hadir pejabat Pemerintah Provinsi Papua Barat, DPR Papua Barat, DPRD Manokwari Formopimda Papua Barat dan Manokwari hingga swasta.
Waka Polda Papua Barat, Brigjen Pol. Alfred Papare, mewakili Kapolda Papua Barat mengucapkan selamat hari jari kota manokwari ke-125 tahun, diusia ke-125 tahun ini diharapkan warga Manokwari semakin dewasa dam semakin maju. Mendukung satu sama lain, untuk menjaga kamtibas dalam mendikung pembangunan di daerah ini.
Wakapolda yang baru dilantik menggantikan wakapolda sebelumnya pun berpesan, masyarakat di seluruh Papua Barat dan Papua Barat daya untuk mensukseskan Pemilu 2024 yang damai dan aman.
Ucapan yang sama disampaikan juga oleh Pamdam XVIII/Kasuari, Mayor Jenderal TNI Ilyas Alamsyah Harahap bahwa, Manokwari semakin berkembang menjadi kota idaman bagi masyarakat.
Bupati Kabupaten Manokwari, Hermus Indou dalam sambutannya meminta masyarakat memaknai hari jadi kota Manokwari sebagai instrumen untuk menyatukan berbagai perbedaan.
“Manokwari adalah rumah kita, Manokwari adalah ibu kandung kita. Mari kita bersatu jaga Manokwari ini dari berbagai ancaman dari luar maupun gangguan dari dalam,” tutur Bupati Hermus dalam sambutannya. (dra)