Dinas Perumahan Manokwari Alokasikan 10 Unit Rumah Bagi ASN

0
Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Manokwari, Jhoni Towansiba. (Foto: Elyas/klikpapua)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com– Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Kabupaten Manokwari, Jhoni Towansiba mengungkap, tahun 2022 ini akan membangun 10 unit rumah untuk ASN golongan III.

“Tahun ini ada tambahan 10 unit rumah lagi untuk ASN, sementara masih dilelang,” kata Jhoni belum lama ini.

Dikatakan Jhoni, pengadaan rumah bagi ASN ini, terdapat perubahan type rumah, dimana tahun 2021 type 45, tahun ini type 36.“Ada penyusutan type, jika tahun 2021 sebanyak 20 unit dengan type 45 sekarang type 36 hanya 10 unit. Lokasi tetap di Bumi Marina,” kata Jhoni lagi.

Jhoni juga menjelaskan, perumahan untuk ASN nantinya dapat berkontribusi untuk pendapatan daerah, yang nanti akan bekerjasama dengan Bapenda.

“Nanti itu tugasnya Bapenda, setiap pegawai wajib membayar sesuai ketentuan, stor langsung ke kas daerah,” bebernya.

Diungkapkan, anggaran pembangunan perumahan bagi ASN tahun 2022 ini bersumber sari DAK sebesar Rp 2 miliar untuk 10 unit rumah.

Perumahan yang akan dibangun itu, diperuntukkan baginASN golongan III dan yang mendapatkan eselon baik eselon III maupun eselon II. (dra)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.