Anugerah Karya Jurnalistik BPJS Kesehatan Tahun 2020 Diikuti 239 Karya

0
MANOKWARI,KLIKPAPUA.com– Anugerah  Karya Jurnalistik BPJS Kesehatan tahun 2020 diikuti 239 karya baik berasal dari media cetak, online, foto, TV dan radio, yang sudah disiarkan di berbagai media masa baik lokal maupun nasional.
Sekretaris Badan BPJS Kesehatan Kisworowati mengatakan lomba karya jurnalistik ini khususnya ditahun 2020 merupakan bagian dari BPJS Kesehatan untuk mengajak semua media  untuk dapat mengelaborasi  hal-hal yang positif dari program JKN-KIS yang dirasakan manfaatnya oleh seluruh  peserta.
“Kami dari Sesban dan Humas BPJS Kesehatan  mengucapkan terima kasih atas  partisipasi dari seluruh  jurnalis se-Indonesia yang telah memberikan karya-karya terbaiknya  untuk memberikan edukasi dan sosialisasi tentang program JKN-KIS,” ujar Kisworowati dalam laporannya, Jumat (23/10/2020).
Lomba jurnalistik ini menggandeng para dewan juri yang sudah pakar dibidangnya. “Seluruh karya ini dinilai secara anonim, kita tidak pernah tahu ini dari media mana, untuk menjaga integritas di dewan juri, yang dilihat bagaimana konten yang diemban atau disiarkan oleh para jurnalistik ini pada saat informasi  tersebut diberikan kepada masyarakat. Untuk karya jurnalistik semuanya bagus, jadi dari 239 karya ini sangat luar biasa, namun juri pastinya akan memilih yang terbaik dari yang baik,” tuturnya.
Sementara  Andayani Budi Lestari selaku Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh jurnalis se-Indonesia yang mengikuti Media Workshop dan Anugerah lomba karya Jurnalistik BPJS Kesehatan selama dua hari ini.
Kata Andayani dimana karya ini bisa memberikan edukasi yang optimal kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keberlangsungan program JKN-KIS yang terutama adalah menjadi penyemangat bagi mereka. “Karena dilihat dari karya-karyanya ini lebih banyak  menginggatkan bahwa BPJS Kesehatan  harus terus menerus memberikan layanan yang lebih baik,” ucapnya. (aa)

 



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.