Lapas Kaimana Gelar Penyuluhan Kesehatan Bagi Warga Binaan

0
Penyuluhan Kesehatan untuk warga binaan Lapas Kaimana. (Foto: Ist)

KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60 Tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas  III Kaimana menggelar Penyuluhan Kesehatan bagi  Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Rabu (17/04/2024).

Kegiatan ini merupakan kolaborasi Lapas Kaimana dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kaimana dan Puskesmas Kaimana Kota untuk memberikan penyuluhan kesehatan tentang perilaku hidup bersih dan sehat kepada narapidana, tahanan dan anak. 

Kepala Lapas Kelas III Kaimana, Yoseph Soleman Rumbiak menerangkan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian serta bentuk pelayanan untuk memberikan pemahaman terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk pentingnya menjaga kebersihan diri maupun di lingkungan sekitarnya. 

Dipaparkan, Penyuluhan Kesehatan ini, merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 pada tanggal 27 April 2024, yang digelar selama tiga hari 17-19 April 2024, dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kaimana dan Puskesmas Kaimana Kota. 

“Melalui kegiatan ini, kita bisa saling menyapa dan mengenal lebih dekat guna meningkatkan sinergitas dalam hal pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat di Kaimana terlebih khusus bagi warga binaannya,” ucapnya. (lau)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.