KLIKPAPUA,MANOKWARI–Dalam rangka pengembangan kampus guna peningkatan kualitas lulusan, STIH Bintuni Manokwari melakukan kerjasama bersama tiga kampus di Korea Selatan, yakni Daego Chatolic University, Youngsan University, dan National Korea Maritine abd Ocean University.
Kerjasama ini difokuskan pada kerja sama penelitian, pertukaran dosen dan mahasiswa, double degree, di bidang hukum, bisnis dan kelautan.
Demikian disampaikan Ketua STIH Bintuni Manokwari, Dr. Roberth KR Hammar, Sabtu (6/4/2019).
Guna mewujudkan kerjasama tersebut, kata Hammar, diawali dengan persiapan dosen dan mahasiswa,terutama penguasaan bahasa Inggris dan Korea.
“Fokus kompetensi pada hukum dan bisnis internasional, antisipasi persaingan di era AFTA dan era Industri 4.0 yang kini melanda dunia,” jelasnya.
Lanjut Hammar menjelaskan,kerja sama ini difasilitasi oleh CISAK (Conference indonesian Students Association in South Korea). (rls)