247 Peserta CPNS Kejaksaan RI di Papua Barat Ikuti Tes SKD

0
Tes SKD CPNS 2024 Kejaksaan Republik Indonesia di wilayah Kejaksaan Tinggi Papua Barat di Manokwari. (Foto: Gemelin/klikpapua)

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com – Sebanyak 247 calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kejaksaan Republik Indonesia di wilayah Kejaksaan Tinggi Papua Barat mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Mereka bersaing memperebutkan 9.694 formasi yang dibuka secara nasional.

Koordinator Kejaksaan Tinggi Papua Barat Alfaris Ismail mengatakan, tes SKD dilaksanakan di dua lokasi, yaitu Kantor Regional XIV Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Manokwari dan UPT BKN Sorong.

“Tes SKD dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 21 Oktober hingga 22 Oktober 2024 di dua titik lokasi yaitu di Kantor BKN Manokwari sebanyak 184 peserta dan UPT BKN Sorong sebanyak 63 peserta, yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober mendatang,” ujarnya, Rabu (23/10/2024).

Dijelaskan, peserta diwajibkan mengikuti tes dengan mengenakan kemeja putih, bawahan hitam, dan sepatu hitam. Selama pelaksanaan tes, peserta tidak diperbolehkan membawa barang-barang elektronik atau catatan.

Lebih lanjut, Alfaris mengatakan tahap seleksi CPNS untuk tes SKD di Manokwari terbagi dalam dua sesi perharinya.

“Untuk tes SKD di Manokwari dilaksanakan dua hari, dimana per-hari ada dua sesi, jadi selama dua hari ada empat sesi,” ujarnya.

Kemudian, usai tes SKD, tahap selanjutnya peserta CPNS akan menerima hasil atau pengumuman yang dijadwalkan pada 17-19 November 2024.

Setelah dilanjutkan dengan tes seleksi kompetensi bidang (SKB) di tangga 20 November – 17 Desember mendatang.

Tahun ini Kejaksaan Republik Indonesia membuka sebanyak 9.694 formasi CPNS untuk seluruh Indonesia.

Ribuan formasi tersebut juga di bagi dalam formasi umum, penyandang disabilitas, putra/putri Papua, putra/putri Kalimantan, dan lulusan terbaik atau cumlaude. (mel)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.