Wamendagri Buka Musrenbang Papua Barat, Dorong Sinkronisasi Pembangunan Nasional dan Daerah

0
Wamendagri Jhon Wempi Wetipo Resmi membuka Musrenbang Papua Barat, Senin (29/4/2024) di Manokwari.

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Republik Indonesia, John Wempi Wetipo, resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Provinsi Papua Barat Tahun 2024 pada, Senin (29/4/2024) di Aston Niu Hotel Manokwari.

Musrenbang rencana pembangunan jangka panjang daerah (RPJPD) 2025-2045, Rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) 2025, Musrembang Otonomi Khusus (Musrembangsus) ini dihadiri Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, Pj Sekda Papua Barat Yakob Fonataba dan jajaran OPD Pemprov Papua Barat, para Bupati se-Papua Barat, Forkopimda, serta para pemangku kepentingan lainnya.

Dalam sambutannya, Wamendagri Wetipo menekankan pentingnya kesatuan pikiran dan tujuan dalam pelaksanaan Musrenbang. “Musrenbang ini merupakan forum penting untuk menyelaraskan dan mensinergikan program pembangunan di daerah dengan program pembangunan nasional,” ujar Wamendagri.

Lebih lanjut, Wamendagri Wetipo menyampaikan arahan Presiden Joko Widodo terkait sinkronisasi perencanaan pembangunan nasional dan daerah. “Arahan Presiden jelas, kita harus menyelaraskan perencanaan pembangunan di daerah dengan program nasional. Ini penting untuk memastikan pembangunan berjalan efektif dan efisien, serta tepat sasaran,” tegasnya.

Wamendagri Wetipo juga mengingatkan agar Musrenbang ini tidak hanya menjadi acara seremonial, tetapi harus menghasilkan rumusan program dan kegiatan yang konkret dan terukur. “Hasil Musrenbang ini harus ditindaklanjuti dengan aksi nyata di lapangan. Kita harus pastikan bahwa program dan kegiatan yang dirumuskan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” tandasnya.

Pembukaan Musrenbang Papua Barat ini menandai dimulainya proses perencanaan pembangunan daerah untuk tahun 2025. Diharapkan melalui Musrenbang ini, dapat dihasilkan program dan kegiatan yang tepat sasaran dan berkelanjutan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Papua Barat. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.