Sekjen DAP Leonard Imbiri : OAP Sedang Mengalami Degradasi yang Signifikan

0

KAIMANA,KLIKPAPUA.com- Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Adat Papua, Leonard Imbiri menerangkan, manusia Papua sedang mengalami degradasi yang signifikan mulai dari jumlah Orang Asli Papua (OAP) yang semakin menurun.

Hal ini diungkapkan Sekjen Dewan Adat Papua, Leonard Imbiri saat menghadiri pembukaan Konferensi IV Masyarakat Adat Kaimana di Gedung Pertemuan Krooy, pada Kamis (25/4/2024).

Menurutnya, sesuai Data tahun 2021 yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pertumbuhan Orang Asli Papua berada pada zero growth population atau pertumbuhan pada angka nol, artinya angka kelahiran dan kematian berimbang. Ditahun 2022 berada mines growth population artinya angka kelahiran lebih kecil dari angka kematian.

“Untuk menyelamatkan manusia Papua, Dewan Adat Papua telah melakukan kampanye tentang keluarga besar bertanggungjawab, angka kelahiran kita sangat signifikan, ini merupakan keprihatinan, suatu ketika kita bisa punah di atas tanah ini,” katanya.

Ia meminta kepada Pemerintah Daerah dan Dewan Adat Papua, agar mendidik generasi muda, untuk tidak mengugurkan kehidupan yang lahir dari hubungan itu, yakni dalam keluarga besar yang bertanggung jawab.

Selamatkan manusia, tanah dan sumber daya alam Papua,yang merupakan tema sentral yang digunakan oleh Dewan Adat Kaimana, implementasinya wajib untuk memastikan ada kelahiran baru dalam keluarga.

“Saya percaya bahwa Papua dan Kaimana teristimewa generasi pemuda Papua akan bangkit untuk masa depan Papua yang lebih baik,” tandasnya.(Lau)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.