BPS Sebut Tiongkok Kuasai Ekspor Migas Papua Barat

0

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat mencatat Negara Tiongkok hingga Juni 2022 masih menguasai nilai ekspor Papua Barat yakni sebesar USD 149,88 juta.

Hal ini dikatakan Lasmini Koordinator Fungsi Statistik Distribusi BPS Papua Barat saat merilis perkembangan Ekspor dan Impor Papua Barat Juni 2022, pada Senin (1/8/2022).

Dijelaskan, Nilai Ekspor Papua Barat pada Juni 2022 adalah sebesar USD 203.125.736 juta dimana nilai ini turun sebesar 18,78 persen dibandingkan dengan kondisi Mei 2022.

“Komoditas terbanyak untuk Ekspor Papua Barat masih didominasi oleh migas, dimana migas nilai ekspor turun 28,41 persen dibanding Mei 2022, demikian juga dengan ekspor non migas turun sebesar -18,61 persen,” jelasnya.

Ekspor Papua Barat menurut negara tujuan masih di Dominasi Tiongkok sebeaar 73,79 persen dari total ekspor dengan nilai USD 149,88 juta.

Kemudian disusul Jepang berkontribusi sebesar 17,78 persen dengan nilai USF 36,13 juta, dan Korea Selatan sebesar 6,96 persen dengan nilai USD 14,13 juta.

“Yang diekspor oleh Papua Barat masih berupa golongan barang bahan bakar mineral dengan nilai FOB USD 200,05 juta pada Juni, golongan kedua USD 0,04 juta dan golongan ketiga Kayu USD1,52 juta,” ujarnya. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.