Sejumlah OPD di Mansel Masih Tutup Saat Bupati Waran Sidak

0
MANSEL,KLIKPAPUA.com–Memasuki hari kerja ketiga di tahun baru 2021, Bupati Mansel Markus Waran melakukan sidak di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Rabu (6/1/2021).
Saat melakukan sidak di sejumlah OPD, Bupati Waran menemukan beberapa OPD seperti BKSDM, BPBD, Kominfo, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan masih tutup.
Tak hanya itu, tingkat kehadiran pegawai juga di beberapa OPD masih minim. Melihat hal itu, Bupati Waran mengaku sangat menyayangkan kondisi kehadiran pegawai yang sangat minim. “Seharusnya kantor sudah buka semua karena ini merupakan sudah hari ketiga masuk kantor,  jangan sampai ada lagi  beralasan karena Covid,” tuturnya.
Bupati Waran mengingatkan pimpinan OPD dan staf, agar kehadiran dapat ditingkatkan. “50 orang setiap hari hadir  untuk PNS maupun honorer, nanti tinggal atur jadwal dengan catatan masuk kantor tetap menjalankan protokol kesehatan gunakan masker dan jaga jarak,” tegas Bupati. (eap)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.