Markus Waran: ‘Mawar’ Siap Lawan Kotak Kosong

0
Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran-Wempi Welly Rengkung. (Foto: Aufrida/klikpapua)
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM– Bakal Calon Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran menyatakan bahwa tim Mawar siap melawan kotak kosong. “Proses terus berjalan sesuai tahapan pencalonan baik independen maupun dari beberapa calon pun berjalan, tetapi itulah dinamika politik. Ada yang lolos dan ada yang tidak lolos, karena terkait dokumen. Untuk itu saya pastikan bahwa kami berdua akan melawan kotak kosong,” tegas Markus Waran, Minggu (6/9/2020).
“Bukan berarti kotak kosong itu tidak ada apa-apanya, dan kami akan terus bekerja keras dan solid untuk memenangkan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manokwari Selatan periode berikutnya, ” tegas Markus Waran.
Alasan dirinya tetap solid memilih Wempi Welly Rengkung sebagai wakil, karena di mata markus Waran, Wempi Welly Rengkung memiliki pengalaman luar biasa. “Beliau orang yang loyal sebagai wakil bupati, saya berterima kasih, karena saat periode pertama beliau sangat loyal kepada saya,” ungkap bakal calon petahana ini.
Dalam kondisi dan situasi apapun di dalam birokrasi selama perjalanan lima tahun, menurut Markus Waran, sungguh luar biasa dan sangat membantu staf-staf yang ada, dan ikut memberikan kontribusi positif dibidang pembinaan dan pembangunan masyarakatan di Kabupaten Manokwari Selatan.
Wempi Welly Rengkung dinilai sangat memahami tentang situasi laporan, situasi dan kondisi pelaporan keuangan dari tingkat OPD sampai pada pertanggung jawaban dan terakhir sampai tahun ini Kabupaten Manokwari Selatan mendapat WTP. “Ini sungguh luar biasa, sehingga tiap tahunnya ada perubahan di Kabupaten Manokwari Selatan,” akunya.
Lebih lanjut Markus Waran menyampaikan wakilnya adalah orangtua, dan ia adalah anak muda, sehingga bisa menuntun anak muda ketika sedikit tegang. “Marah pasti bisa menjadi penenang bagi kami yang masih muda,” ucapnya.
Itulah sebabnya ia memilih kembali wakil bupati seorang orangtua yang bisa memberikan saran masukan maupun sebagai tiang awan yang memberikan kesejukan, apabila menghadapi persoalan-persoalan dalam memimpin kabupaten ini. “Kami selalu koordinasi kerja sama dan tugasnya sebagai pengawasan, sungguh luar biasa mengawasi semua pembangunan yang ada di kabupaten ini dengan baik,” puji Markus Waran. (aa)
Editor: BUSTAM


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.