MANOKWARI,KLIKPAPUA.com— H. Suyanto, SH, MKn, terpilih sebagsi Ketua Ikaswara Kabupaten Manokwari, dalam Musda 2 I di Hotel Reddoorz, Kamis (9/12/2021). Dalam Musda yang dibuka Bupati Manokwari Hermus Indow, SIP, MH dihadiri Gubernur Papua Barat yang diwakili Asisten 1 Setda, Forkopimda, pengurus Ikaswara Kota Sorong dan Sorong Selatan.
Dari 28 kerukunan anggota Ikaswara yang ikut menyalurkan hak pilihnya sebanyak 18 kerukunan. Sedangkan 10 kerukunan ada yang meninggalkan catatan, dan tidak kembali. Suyanto yang sehari hari sebagai Notaris/ PPAT (Pejabat Pembuat Akta Tanah) berhasil mendapatkan 16 dukukan dan Sugiyanto dua dukungan. Akhirnya Suyanto dinyatakan sebagai Ketua Ikaswara Manokwari terpilih periode 2021-2024.
Kepada Radar Sorong, Suyanto mengaku siap memimpin dan memajukan Ikaswara. ”Saya siap mengemban amanah memimpin Ikaswara Manokwari. In shaa Allah kita bawa ke arah kemajuan seperti yang dilakukan Ikaswara Kota Sorong. Saya siap belajar ke Sorong,” jelas Suyanto, semalam.
Dalam pelaksanaan Musda kemarin Bupati Manokwari Hermus Indou, SIP, MH dikukuhkan sebagai anggota kehormatan Ikaswara Manokwari oleh Ketua PJS Ketua Ikaswara Manokwari H. A. Gunawan, SE, SH.
Sedangkan dalam sambutannya Bupati menyampaikan terima kasih atas kontribusinya warga Ikaswara dalam pembangunan Manokwari, terutama dalam sektor pertanian dan UMKM.
”Dari sektor pertanian tanpa warga Ikaswara, tidak seperti sekarang ini. Begitu juga kuliner bakso, lalapan dan UMKM lainnya,” jelas Bupati.(red)