Liga Selancar Dunia Manokwari Pro Bangkitkan Pariwisata Papua Barat

0

MANOKWARI, KLIKPAPUA.com- Liga Selancar Dunia atau World Surf League (WSL) Manokwari Pro QS 1000 tahun 2023 resmi dibuka pada, Rabu (29/11/2023) di Pantai Petrus Kafiar, Distrik Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.

Kejuaraan selancar internasional ini mempertandingkan kelas World Surf League (WSL) QS 1000 Mens, Women and Junior akan berlangsung sejak 29 November-3 Desember 2023.

Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Papua Barat, Neles Dowansiba menyebut, ajang internasional yang diikuti 28 peselancar yang berasal dari Indonesia, Jepang, Korea, Inggris, Amerika dan Australia ini, bertujuan untuk membangkitkan pariwisata di Papua Barat serta Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke daerah ini.

“Event selancar internasional di Manokwari sebagai media mempromosikan potensi dan daya tarik wisatawan Papua Barat pada tingkat nasional dan Internasional,” ujarnya.

Disebutkan, Penyelenggaraan WSL Manokwari Pro ini kerjasama Pemprov Papua Barat bersama Persatuan Selancar Olahraga Indonesia (PSOI) dan WSL.

Sebanyak 28 peselancar internasional U-20 ini akan menari-nari beradu nyali di tengah pusaran ombak Pantai Petrus Kafiar untuk menjadi yang terbaik dalam ajang surfing internasional Manokwari Pro 2023. (dra)


Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.