Komunitas Wanita Cendrawasih Indah Nyatakan Dukungan ke HEBO

0
Calon Bupati Manokwari, Hermus Indou bersama Komunitas Cendrawasih Indah di Kampung Wasegi Indah, Distrik Prafi, Sabtu (3/10/2020).
MANOKWARI,KLIKPAPUA.COM–Pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Manokwari, Hermus Indou-Edi Budoyo (HEBO) terus mendapat dukungan. Kali ini dari Komunitas Wanita Cendrawasih Indah.
Dukungan itu disampaikan komunitas tersebut kepada calon Bupati Manokwari dari pasangan HEBO, Hermus Indou yang memenuhi undangan Komunitas Cendrawasih Indah ke sekretariatnya di Kampung Wasegi Indah, Distrik Prafi, Sabtu (3/10/2020).
Di hadapan Hermus Indou dan tim yang berkunjung, Ketua Komunitas Cenderawasih Indah, Mama Rini, menyampaikan bahwa Komunitas Cendrasih Indah memberikan dukungan penuh kepada pasangan HEBO. Komunitas Cendrawasih Indah yang merupakan kumpulan ibu-ibu Kampung Wasegi Indah itu juga menyatakan ikut menggalang dukungan masyarakat untuk pasangan HEBO.
Menanggapi dukungan tersebut, calon Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyampaikan terima kasih kepada komunitas ibu-ibu yang kesehariannya berjualan aneka hasil bumi tersebut. “Terima kasih kepada Komunitas Cendrawasih Indah dan masyarakat Wasegi Indah yang sudah membuka pintu rumah dan pintu hari untuk kami dan bekerja Bersama memenangkan HEBO,” ujarnya.
Menurutnya, dalam pilkada rakyat yang akan memilih pemimpin. Namun, sebelum rakyat memilih, Tuhan sudah memilih dan menentukan pemimpin itu dan menempatkannya dalam hati para pemilih.
Oleh karena itu, kata dia, di dalam pilkada bukann calon pemimpin yang memaksakan kehendak untuk menang. Semua diserahkan kepada Tuhan dan rakyat untuk memilih. “HEBO yakin dengan pertolongan Tuhan dapat memenangkan pilkada. Tentu Tuhan sudah taruh nama HEBO, Hermus Indou dan Edi Budoyo dalam hati bapak-ibu, sehingga bisa mengundang kami untuk datang ke sini. Kalau bukan Tuhan yang taruh nama HEBO dalam hati bapak-ibu, pasti tidak membuka pintu hati untuk kami datang di sini,” ungkapnya.
Untuk itu, Hermus menegakan agar Komunitas Cendrawasih Indah serta seluruh masyarakat Wasegi Indah dan Manokwari pada umumnya harus yakin dan memastikan komitmen untuk memilih HEBO, pasangan calon nomor urut 2, pada saat pencoblosan nanti. “Kami harapkan komitmennya dan mari kita jaga untuk menangkan Pilkada Kabupaten Manokwari,” pungkasnya.(aa)

Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.