Ju-Jitsu Papua Barat Raih Medali Perunggu di BK PON Bekasi, Lolos PON XXI Aceh-Medan Sumut 

0

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Cabang Olahraga (Cabor) Ju-Jitsu Papua Barat berhasil meraih Medali Perunggu atau juara III di ajang Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 yang dikemas dalam kegiatan Indonesia Martial Arts Games (IMAG) I/2023 yang diselenggarakan di Asrama Haji Kota Bekasi sejak (28-28/10/2023).

Raihan ini sekaligus memastikan diri Papua Barat lolos ke PON XXI Aceh-Medan Sumut 2024. Medali perunggu diraih atlet Ju-Jitsu Papua Barat, Dika Pramana Putra, Siswa SMAN 2 Manokwari pada pertandingan partai final Ju-Jitsu Newaza System under 77 kg Putra.

H.Yusran Mahdani, Ketum Pengurus Besar Ju-Jitsu Indonesia (PBJI) Papua Barat melalui pesan whatsapp pada, Kamis (2/11/2023) menjelaskan, pencapaian ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi dari para atlet dan pelatih Ju-jitsu Papua Barat.

“Kami Segenap pengurus besar jujitsu indonesia (PBJI) Papua Barat, saya selaku ketua umum, dengan bangga atas perolehan Atlit kami juara 3 pada kelas 77 kg kategori Newaza systeam yg dengan pertama kalinya mampu meloloskan Atlit BK PON nya menuju PON XXI di Aceh-Medan Sumut, di ajang ini juga sebagai bukti nyata akan kemajuan PBJI di Papua Barat melalui pembinaan dan pelatihan atlitnya,” tulis Yusran kepada klikpapua.com

“Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah saya selaku ketua umum mengucapkan selamat dan sukses kepada adek Dika Pramana Putra (Siswa SMAN 2 Manokwari) atas perolehan medali perunggu (juara 3),” terang Yusran yang juga ketua PMI Manokwari.

Yusran menyebut, Cabor Ju-Jitsu ini tergolong baru dan perdananya mengikuti PON nantinya di Medan-Sumut Tahun 2024, dan dari 16 Provinsi yang bertanding Papua Barat berada pada urutan 8 besar yang lolos masuk PON XXI 2024.

“Kami dengan segala keterbatasan akan mempersiapkan diri dan terus berlatih demi mempersembahkan yang terbaik untuk Papua Barat,” imbuh Yusran.

Menurut Yusran, prestasi yang membanggakan itu tak terlepas dari dukungan Pemerintah Provinsi Papua Barat maupun Pemerintah Kabupaten Manokwari.

“Atas nama ketua umum dan pengurus PBJI Papua Barat mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Dispora PB, Koni PB, Bapak Bupati Manokwari, Koni Kab. Manokwari support dan dukunganya sehingga kami mampu mengikuti kegiatan Indonesia Martial art game (IMAG) BK PON 2023 tgl 28 & 29 Oktober di Bekasi Jawa Barat,” tukasnya. (dra)



Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.