HERO Gaspol, Fokus Benahi Perencanaan Pembangunan dalam 100 Hari Kerja

0
Bupati Kabupaten Manokwari, Hermus Indou. (foto: Gemelin/klikpapua)

MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Manokwari, Hermus Indou dan H. Mugiyono (HERO), langsung tancap gas di awal masa jabatan dengan memfokuskan program 100 hari kerja pada pembenahan perencanaan dan penganggaran pembangunan daerah.

Bupati Manokwari Hermus Indou menjelaskan bahwa aspek fundamental dalam pembangunan daerah menjadi prioritas, mulai dari penyusunan dokumen perencanaan hingga pergeseran anggaran.

“Dari aspek perencanaan seperti RPJPD, RPJMD, RKPD dan pergeseran APBD Kabupaten Manokwari akan diakomodir dalam program 100 hari kerja kita,” ucap Bupati Manokwari, Hermus Indou, Kamis (10/4/2025).

Dalam program ini akan dilakukan pergeseran APBD tahun 2025, penyusunan RPJPD Kabupaten Manokwari 2025-2045 serta penyusunan RPJM di Kabupaten Manokwari 2025-2030.

“Dalam detail kegiatan akan disusun juga Renstra OPD, penyusunan RKPD tahun 2006 dan penyusunan kerja OPD tahun 2026,” tambah Hermus.

Pada penganggaran pembangunan Daerah akan disusun pula teknis program strategis percepatan pembangunan ibukota provinsi Papua Barat di Kabupaten Manokwari.

Serta juga akan disusun rencana di tata ruang wilayah Kota Manokwari dan dataran Warpramasi.

“Nantinya akan disusun detail tata ruang pesisir di Kabupaten Manokwari serta detail tata ruang kawasan situs religi Pulau Mansinam,” ungkap Bupati Hermus. (mel)


Komentar Anda

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.