MANOKWARI,KLIKPAPUA.com- Bupati Kabupaten Manokwari, Hermus Indou meletakkan batu pertama pembangunan gedung perkuliahan sekolah tinggi keguruan dan ilmu pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Manokwari, Kamis (20/6/2024) di Jalan Trikora Arfai, kelurahan Anday.
Ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari, Hawa Hasan dalam sambutannya mengatakan, seiring meningkatnya mahasiswa, STKIP Muhammadiyah Manokwari akan membangun gedung kuliah dengan alokasi anggaran sebesar Rp4,3 miliar.
Gedung tersebut akan dibangun dengan luas bangunan panjang 33 meter dan lebar 11 meter, yang berdiri dua lantai dengan 8 ruang kelas.
Hawa juga mengatakan, STKIP Muhammadiyah Manokwari sedang mengusulkan alih bentuk menjadi Universitas Muhammadiyah Manokwari yang saat ini masih dalam proses.
Bupati Manokwari, Hermus Indou dalam sambutannya mengapresiasi STKIP Muhammadiyah Manokwari yang telah berkontribusi terhadap pengembangan SDM anak asli Papua.
Kesempatan itu, Bupati Hermus mengatakan, Pemkab Manokwari berkomitmen mendukung civitas akademika STKIP Muhammadiyah Manokwari dengan memberikan dukungan berupa hibah 1 gedung perkuliahan.
“Saya perintahkan kepada dinas pendidikan, tahun depan untuk menganggarkan hibah 1 gedung perkuliahan di tempat ini. Disamping itu, kita berkewajiban untuk harus menyediakan biaya operasional gaji dosen dan karyawan,” kata Bupati.
Bupati berharap, STKIP Muhammadiyah dan Pemkab Manokwari dapat berkolaborasi dalam membangun daerah ini menjadi lebih baik kedepan. (dra)